DEWATOGEL – Manajemen Gedung K-Link Tower mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu secara maksimal dalam upaya memadamkan api kebakaran di Gedung K-Link, Sabtu 15 Juli 2023.
“Kami menghaturkan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu pemadaman, petugas DAMKAR, petugas keamanan dan petugas internal K-Link Tower yang dengan cekatan,” kata GM PT MASS, Irma Sri Wahyuni, dalam keterangan yang diterima, Minggu (16/7/2023).
Kebakaran terjadi pukul 09.58 WIB. Dengan penanganan yang efisien dan cepat, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Korban dengan luka bakar juga telah menjalani pengobatan di RS.
“Mereka melakukan penanganan dan evakuasi, dan pengoperasian sistem hidran dan drainase yang baik, menjadi faktor pendukung untuk penanganan pemadaman dengan segera,” tambahnya.
Pemadaman dimulai sekitar pukul 10.45 WIB dan api berhasil dipadamkan pukul 12.10 WIB
Diduga Akibat Kebocoran Tabung Gas
Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan, Syamsul Huda, mengatakan, kronologi atau info awal titik api diduga dari tabung gas dari sebuah cafe di lantai 7. Kemudian terus merambat hingga lantai 16. Total ada 10 lantai yang terdampak kebakaran ini.
“Info api berawal dari tabung gas Cafe Canai lantai 7 merambat ke videotron di luar bangunan dan merambat hingga lantai 16,” kata Syamsul dalam keteranganya.